Detail Berita
SD IT Annida Sokaraja Siap Berjaya di MAPSI 2025 tingkat Kecamatan, Optimis Raih Tiga Besar!
Sokaraja, 22 Juli 2025 - SD IT Annida Sokaraja akan tampil sebagai peserta dalam Lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islam (MAPSI) tingkat Kecamatan Sokaraja yang digelar pada Selasa, 22 Juli 2025. Ajang tahunan yang diadakan KKG PAI ini bertempat di SD NU Master Sokaraja dan SD Negeri 2 Sokaraja Tengah. Tahun ini, SD IT Annida Sokaraja mantap mengikuti 11 dari 13 cabang lomba yang dipertandingkan dan penuh percaya diri menargetkan juara tiga besar di sebagian besar cabang.
Menjelang lomba, seluruh delegasi MAPSI mendapatkan pembekalan khusus berupa Upgrading & Motivasi dari Kepala Sekolah, ustadz Yusuf Sabiq Zaenudin, S.Pd.I, agar semakin siap dan bersemangat.
"Jangan pernah menyerah dalam berjuang, karena kemenangan sejati adalah milik mereka yang sabar dan yakin atas pertolongan Allah. Berikan yang terbaik, optimis dengan usaha, dan tetap jaga kejujuran. Semoga Allah mudahkan langkah-langkah ananda semua dan memberikan hasil terbaik untuk Annida,” ungkap ustadz Yusuf.
Semangat terus dan semoga membawa pulang prestasi! 🏆